Selasa, 29 Oktober 2013

DEFINISI DAN KELEBIHAN FUEL CELL PADA KENDARAAN

FUEL CELL


PENGERTIAN FUEL CELL

Fuel cell (sel bahan bakar) adalah suatu konverter dari energi kimia menjadi energi listrik dengan memanfaatkan kecendrungan hidrogen dan oksigen untuk bereaksi dimana operasi jangka panjangnya dapat terus menerus terjadi selama bahan bakarnya dapat terus disuplai yaitu hidrogen dan oksigen.


PRINSIP KERJA FUEL CELL
Prinsip kerja fuel cell yaitu hidrogen di dalam sel dialirkan menuju sisi anoda sedangkan oksigen di dalam udara dialirkan menuju sisi katoda. Pada anoda terjadi pemisahan hidrogen menjadi elektron dan proton (ion hidrogen). Ion hidrogen ini kemudian menyebrang dan bertemu dengan oksigen dan elektron di katoda dan menghasilkan air. Elektron-elektron yang mengandung muatan listrik ini akan menuju katoda melalui jaringan eksternal. Aliran elektron-elektron inilah yang akan menghasilkan arus listrik.


Banyak orang mengira bahwa mobil berbahan bakar hidrogen itu berarti hidrogennya dibakar sama seperti bensin. Padahal tidak, pada mobil berbahan bakar hidrogen, hidrogen direaksikan sehingga menghasilkan energi listrik, baru kemudian listriknya yang akan menggerakan sistem penggerak mobil.


KELEBIHAN FUEL CELL

  1. Memiliki efiesiensi yang tinggi (60%-70%)
  2. Ramah lingkungan (tidak berisik, emisinya rendah)
  3. Secara teoritis, limbah atau emisi yang dihasilkan adalah air (H2O).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar